Makanan berbahaya versi Case of Life
Berikut ini adalah 10 makanan paling berbahaya menurut Case of Life yang mungkin biasa kamu makan padahal harusnya tidak dimakan.
1. Kacang Mende. Biji-bijian tersebut sebenarnya menguap untuk membuang bahan kimia yang beracun dan bisa menyebabkan reaksi yang tidak baik untuk kulit anda.
2. Elderberries. Walaupun elderberries sering digunakan sebagai obat untuk mengobati luka dan flu, daun-daunnya, ranting dan biji-bijinya berisi zat kimia mematikan, yang bisa menyebabkan sakit parah dan mual-mual.
3. Fugu. Sebuah makanan jepang yang jika tidak dihidangkan dengan benar bisa membunuhmu dan sesak nafas. Ikan tersebut biasanya dimakan mentah, dan hanya bisa dihidangkan oleh chef yang sudah punya pengalaman bertahun-tahun dalam memasak fugu. Itu karena organ dalam fugu berisi racun yang mematikan.
4. Cassava. Makanan ini juga disebut tapioca, dan ada di Amerika Selatan, Asia dan Afrika karena mengandung racun yang disebut dengan linamarin. Makanan ini berbahaya jika dimakan mentah.
5. Blood Clams. Makanan ini ada di daearah Gulf Mexico, Atlantik dan Pasifik. Tidak seperti clam lainnya, blood clam bisa menimbulkan virus dan bakteri termasuk hepatitis A, typhoid dan dysentery karena hidup di area yang oksigennya rendah.
6. Casu Marzu. Ini bisa juga dikatakan adalah keju susu kambing, dimana keju ini diletakkan di tempat terbuka agarlalat bisa bertelur di dalamnya dan menyebabkan belatung ada di dalamnya dan kemudian terhadi fermentasi. Ketika dicerna, belatung tersebut akan bertahan dan akan bergoyang-goyang di ususmu dan menyebabkan sakit parah.
7. African Bullfrog (Katak betung Africa). Bagi yang menjelajah Afrika Selatan mungkin akan menemui menu ini di beberapa tempat seperti Namibia. Tapi harus hati-hati karena katak tersebut berisi berbagai racun yang berbahaya bagi manusia. Penduduk lokal mengatakan katak muda yang belum kawin adalah yang paling mematikan karena racun yang yang dibawa oleh hewan tersebut.
8. Hakarl. Hiu ini bau busuk danberasal dari Greenland dan dianggap sebagai makanan tradisional Islandia karena tidak punya ginjal dan saluran kemih. Sehingga racun dan kotoran hewan ini disaring melalui kulitnya. Artinya hiu tersebut penuh racun. Hiu ini harus dimasak oleh chef ahli dimana dia harus menjemur hiu tersebut sampai 6 bulan agar aman di makan.
9. Ackee. Buah-buahan dari Jamaica yang mengandung racun karena berisi hypoglycin. Buah ini bisa menyebabkan komabahkan mati jika dimakan sebelum benar-benar masak.
10. Sannakji. Adalah makanan Korea yaitu anak gurita mentah, dimana biasanya makanan ini mematikan karena gurita tersebutakan terus bergerak walaupun sudah mati bahkan walaupun sudah dicincang kecil-kecil.
Sumber: Alternet.org
10 Makan Berbahaya
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment